SINGKONG BALADO



Mau yang pedes2 sebagai camilan, yuk bikin singkong balado sendiri.

Keripik singkongnya, aku gak bikin beli yang kiloan dipinggir jalan. Bisa aja semuanya bikin sendiri tapi yg jelas prosesnya lama dan aku blom punya parutan buat motongin singkongnya biar tipis2.

Resep masih dari buku kelethikan pilihan ncc ya...



BALADO SINGKONG

BAHAN:
250 gr keripik singkong


Bahan bumbu balado:
10 siung bawaNg putih
250 gr cabai keriting
5 sdm gula pasir
1 sdt garam
100 ml minyak goreng

Cara membuat:
Haluskan bawang putih dan cabai merah sisihkan

Panaskan minyak tumis bawaNg putih dan cabai merah halus  masak hingga harum dan sedikit mengering

Masukkan gula dan garam. Aduk terus hingga rata dan gula meleleh. Matikan api.

Masukkan keripik singkong dan aduk samoai semya bumbu balado tercampur rata dan menempel di keripik singkong.

Biarkan sampai kering dan tidak lengket. Angkat.

Taruh dalam nampan yg sudah dialasi kertas anti lengket sampai dingin.

Segera kemas dalam plastik kedap supaya tetap renyah.



Sumber https://resepsuperlengkap.blogspot.com/

0 Response to "SINGKONG BALADO"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel